akar 1 |
Akar 1 yang umum diketahui adalah 1. Tapi akar 1 bukan hanya cuma 1 satu lho, akar 1 juga bisa (-1). Kok bisa? Mari kita lihat dibawah ini.
Kita kalikan masing-masing angka :
1 x 1 = 1
(-1) x (-1) = 1
Kedua angka 1 dan (-1) ketika dikalikan dengan sesamanya menghasilkan 1. Jadi akar dari 1 ada dua yaitu 1 dan (-1).
Ok, sekarang kita buktikan dengan metode lain. Perhatikan lagi dibawah ini :
x2 = 1
kita pindah 1 ke kiri dan tandanya berubah
x2 - 1 = 0
lalu difaktorkan :
(x + 1) (x - 1) = 0
Kita cari penyelesaiannya satu per satu
pertama :
x + 1 = 0
x = -1
Kedua :
x - 1 = 0
x = 1
Penyelesaiannya adalah 1 dan (-1). Sama dengan cara pertama diatas...
EmoticonEmoticon